Soal UAS2 PKN 2018/2019


1.      Globalisasi merupakan tantangan bangsa Indonesia pada masa kini, untuk mengatasi tantangan tersebut diperlukan sebuah ketahanan nasional yang kuat.
a.       Jelaskan teori ketahanan nasional!
b.      Jelaskan pengertian konsepsi ketahanan nasional!
c.       Bagaimana cara mewujudkan Ketahanan Nasional dalam bidang ekonomi menghadapi Globalisasi?
2.      Salah satu ciri ketahana nasional adalah merupakan kondisi sebagai persyaratan utama bagi negara berkembang.
a.       Mengapa dikatakan demikian?
b.      Apa yang dapat Anda lakukan untuk memperkuat ketahanan nasional?
c.       Sebutkan masalah kependudukan yang mempengaruhi ketahanan nasional!
3.      Latar belakang politik dan strategi nasional merupakan konsekuensi dari tindak lanjut melaksanakan tujuan nasional.
a.       Jelaskan apa yang dimaksud dengan politik nasional dan strategi nasional!
b.      Faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi politik nasional dan strategi nasional?
c.       Jelaskan apa yang dimaksud dengan Sismenas!
4.      Jelaskan tiga permasalahan pokok yang dihadapi bangsa Indonesia saat memulai Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN)!
5.      Kebijakan Pembangunan Nasional Indonesia pada masa lampau diwujudkan dalam bentuk GBHN, sedangkan sekarang berupa sistem perencanaan pembangunan nasional (SPPN).
a.       Sebutkan tentang visi dan misi Presiden Jokowi-Jk dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) 2015-2019!
b.      Bagaimana perencanaan pelaksanaan politik dan strategi agar dapat berjalan dengan baik?

Tidak ada komentar untuk "Soal UAS2 PKN 2018/2019"